Beberapa istilah penting dalam farmakologi

ISTILAH PENTING DALAM FARMAKOLOGI
Istilah-istilah Penting Dalam Farmakologi
Farmakologi : adalah ilmu mengenai obat ( farmakon = obat; logos = ilmu ).
Farmakognosi : adalah ilmu yang mempelajari sifat-sifat tumbuhan dan bahan alami lain yang merupakan sumber obat
Farmakologi klinik : adalah cabang ilmu farmakologi yang mempelajari efek obat pada manusia
Farmakoterapi : adalah ilmu yang berhubungan dengan penggunaan obat untuk pencegahan dan pengobatan penyakit
Di dalam farmakoterapi dipelajari dua aspek, yaitu Farmakokinetik dan Farmakodinamik
Farmakokinetik : yaitu suatu imu yang mempelajari proses Absorrpsi, Distribusi, Metabolisme dan Ekskresi ( ADME ) obat dalam tubuh
Farmakodinamik : adalah ilmu yang mempelajari efek biokimia dan fisiologi obat serta mekanisme kerjanya.
Toksikologi : adalah ilmu yang mempelajari cara pencegahan , pengenalan dan penanggulangan keracunan zat kimia ( termasuk obat ) yang digunakan dalam rumah tangga, industri, maupun lingkungan hidup yang lain
B. Dasar-dasar Kerja Obat
Dalam farmakologi, dasar-dasar kerja obat diuraikan dalam dua fase yaitu fase farmakokinetik dan fase farmakodinamik
Dalam terapi obat, obat yang masuk dalam tubuh melalui berbagai cara pemberian umumnya mengalami ABSORPSI, DISTRIBUSI, dan pengikatan untuk sampai ke tempat kerja ( RESEPTOR ) dan menimbulkan EFEK , kemudian dengan atau tanpa BIOTRANSFORMASI ( METABOLISME ) lalu di EKSKRESI kan dari tubuh. Proses tersebut dinyatakan sebagai proses FARMAKOKINETIK ( digambarkan dalam gambar dibawah ini ). Farmakodinamik, menguraikan mengenai interaksi obat dengan reseptor obat; fase ini berperan dalam efek biologik obat pada tubuh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar